Pamekasan – Tim verifikasi lapangan dalam ajang Innovation Government Award (IGA) 2024 dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) melakukan cek langsung terhadap inovasi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pamekasan, Madura, Jawa Timur, pada Senin (11/11/2023).
Inovasi yang diperiksa meliputi program Buser (Bunting Serentak), yang telah terintegrasi dengan beberapa program lain untuk mendorong peningkatan jumlah kelahiran hewan. Program ini berhasil masuk dalam 22 besar inovasi tingkat nasional. Verifikasi ini dilakukan di Desa Ponjanan Barat, Kecamatan Batumarmar.
Inovasi kedua yang dinilai adalah program Sistem Pelayanan Administrasi Kependudukan di Kantor Desa (Sip Pak Kades), yang diverifikasi di Desa Rek Kerrek, Kecamatan Palengaan.
“Setelah saya melihat langsung, ternyata inovasi ini dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan menumbuhkan daya saing. Oleh karena itu, mohon untuk terus dikembangkan,” ujar Aferi Syamsidar Fudail, Kepala Pusat Strategi Kebijakan Pengembangan SDM, Teknologi Informasi, dan Pemerintahan Dalam Negeri, saat melakukan verifikasi di lapangan.
Sementara itu, Penjabat Sekretaris Daerah (Sekda) Pamekasan, Achmad Faisol, menyampaikan bahwa kedatangan tim verifikasi bertujuan untuk menilai langsung inovasi pemerintah daerah yang bersaing dengan 22 kabupaten di Indonesia.
“Insya Allah, tahun depan program ini tetap berjalan. Terima kasih kepada para peternak, kami berharap bapak-bapak untuk tetap kompak,” harapnya.
Pantauan di lokasi, verifikasi lapangan dimulai dengan mengunjungi realisasi program *Buser* di Desa Ponjanan Barat, kemudian dilanjutkan dengan memantau program Sip Pak Kades di Balai Desa Rek Kerrek, Kecamatan Palengaan.