Pamekasan, SuaraNet – Bengkel Sastra IAIN Madura Adakan Sambang literasi Jilid II yang berlangsung di Madrasah Aliyah Az Zubeir Sumber Anyar, Larangan Tokol, Tlanakan, Pamekasan Selasa, (2/06) Siang.
Sesampainya di halaman madrasah Bengkel Sastra IAIN Madura disambut meriah oleh siswa 7 dan 8 MA Az Zubeir.
Fahrur Rozi, Ketua Umum Bengkel Sastra IAIN Madura menyampaikan dengan adanya sambang literasi Jilid II Bengkel Sastra dapat terus menebarkan kebermanfaatan dan turut berkontribusi dalam kemajuan pendidikan, sosial serta masyarakat.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Semoga dengan adanya sambang literasi Jilid II ini, teman-teman pengurus dan anggota Bengkel Sastra IAIN Madura dapat terus menebarkan kebermanfaatan dan turut berkontribusi dalam kemajuan pendidikan, sosial serta masyarakat.” sampainya.
Ia berharap kepada seluruh pengurus dan anggota di pertengahan periode kepemimpinan nya terus mendorong peningkatan kualitas diri dan menorehkan hal-hal yang baik bagi literasi kampus khususnya Bengkel Sastra IAIN Madura.
Kegiatan ini mendapatkan respon positif dari kepala sekolah Madrasah Aliyah Az Zubeir.
Pasalnya, selama ini belum ada yang berkunjung ke sekolahnya dan berinteraksi langsung dengan para siswa terkait pengenalan literasi.
Apalagi dikabarkan setelah informasi pamflet menyebar di halayak luas, Bengkel Sastra Banyak mendapatkan tawaran ke sekolah – sekolah di beberapa daerah Madura.
Lebih lanjut, Sambang literasi tersebut merupakan progres capaian program kerja divisi relasi publik, yang setiap tahun hal ini direalisasikan mulai dari periode kepemimpinan ke-5 bengkel Sastra IAIN Madura.