Pameksan, SuaraNet-Prodi Pendidikan Bahasa Indonesia (PBI) angkatan 2021 dari Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Madura (UNIRA) telah sukses menyelenggarakan Expo Produk dan Launching 4 Buku pada Minggu (06/08/2023) di lapangan bola Sedangdang, Baturambat kota Pamekasan. Kegiatan ini merupakan bagian dari mata kuliah kewirausahaan yang diampu oleh dosen, Amirul Mukminin.
Selain memberikan ruang bagi mahasiswa untuk meningkatkan keterampilan literasi dan kreativitas, acara ini juga menjadi contoh inspiratif bagi prodi-prodi lainnya, khususnya di wilayah Universitas Madura.
Dalam Expo Produk dan Launching 4 Buku yang baru saja terealisasi, antusiasme dan semangat mahasiswa PBI angkatan 2021 mendapat apresiasi dan respon positif, terutama dari Dr. Yanti Liniarsih, Dekan FKIP UNIRA. Beliau menyatakan bahwa kolaborasi antara bazar produk dan peluncuran 4 buku sekaligus adalah pencapaian luar biasa yang penuh dengan keindahan estetika.
Dalam kesempatan tersebut, Dekan FKIP UNIRA juga mengucapkan terima kasih kepada mahasiswa PBI angkatan 2021 atas komitmen dan antusiasme mereka dalam berkarya. Dekan berharap bahwa 4 buku yang diluncurkan ini dapat menjadi motivasi bagi mahasiswa di tingkat berikutnya.
Amirul Mukminin, dosen pengampu mata kuliah kewirausahaan, menyatakan bahwa tujuan dari mata kuliah tersebut adalah agar mahasiswa dapat mandiri dalam memilih karir sesuai bakat dan kemampuan masing-masing. Selain mempelajari bahasa secara mendalam, mahasiswa juga didorong untuk memahami dunia kewirausahaan, seperti mencari ide bisnis, merancang bisnis, melakukan pemasaran online, membuat brand produk, mendesain logo, mengelola konten media sosial, hingga menulis dan menerbitkan buku dengan ISBN.
Keberhasilan Expo Produk dan Launching Buku ini menghasilkan empat buku yang luar biasa, dua di antaranya mengenai Self Improvement, dan dua lagi tentang menu makanan. Prestasi ini menjadi pengalaman berharga bagi para mahasiswa dalam mempersiapkan masa depan mereka.
Dalam acara yang diresmikan oleh Dekan FKIP UNIRA, empat buku yang diluncurkan adalah dua buku Self Improvement berjudul “Transformasi Diri: Seni Meningkatkan Value dan Kualitas Hidup” serta “Bangkit Jadi Lebih Baik”, dan dua buku bertema menu makanan berjudul “Resep Makanan Menghasilkan Cuan” dan “Resep Makanan Tradisional”.
Pihak penyelenggara berharap bahwa lulusan PBI FKIP UNIRA akan siap menjadi guru profesional, pengusaha sukses, serta penulis dan motivator yang hebat. Expo Produk dan Launching Buku ini menjadi bukti nyata bahwa kreativitas dan literasi mahasiswa merupakan potensi besar dalam mencapai kesuksesan dan menginspirasi banyak orang.
Pewarta: Faim