Gelar Rapat Koordinasi, PPP Pamekasan Bersiap Hadapi Pilkada 2024

- Publisher

Minggu, 7 Juli 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua Dewan Pertimbangan PPP Pamekasan,  Kholil Muhammad saat memberikan sambutan di acara rapat koordinasi PPP, didampingi  R Wazirul Jihad, PPP Pamekasan (kiri) dan Ahmadi, Ketua Tim Pemenangan PPP Pilkada Pamekasan.

Ketua Dewan Pertimbangan PPP Pamekasan, Kholil Muhammad saat memberikan sambutan di acara rapat koordinasi PPP, didampingi R Wazirul Jihad, PPP Pamekasan (kiri) dan Ahmadi, Ketua Tim Pemenangan PPP Pilkada Pamekasan.

Pamekasan,  SuaraNet – Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Pamekasan tampaknya tak ingin kehilangan pamor di panggung politik lokal jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, partai beraliran Islam tradisional ini menggelar rapat koordinasi bersama pengurus dari berbagai level kepengurusan, yakni dengan Pengurus Anak Cabang (PAC) dan PRT di  kecamatan Poroppo.

Pertemuan yang diselenggarakan di aula Pondok Pesantren Gunung Sari, Badung, Proppo pada hari Minggu, 7 Juli 2024 itu menunjukkan bahwa PPP serius dalam upaya memenangkan kontestasi politik di tingkat daerah.

Ketua Dewan Pertimbangan PPP Pamekasan, KH. Kholil Muhammad menjalaskan bahwa PPP memiliki empat bakal calon bupati (bacabup) yakni, Ach. Baidowi, Halili Jasin, Achmadi, dan Abd. Rasyid Fansari untuk berkontestasi di Pilkada 2024 mendatang.

ADVERTISEMENT

Suaranet.id

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kami punya empat kader yang siap menjadi bupati, dan ini tergantung dari pilihan yang dilakukan masyarakat dan internal partai. Untuk itu, kami melakukan pertemuan,” kata Kholil Muhammad.

Menurutnya, partai belambang Kakbah itu akan memilah dari keempat kader untuk diberangkatkan menjadi orang nomor satu di Pamekasan.

Baca Juga  Bea Cukai Madura Gencarkan Upaya Edukasi Cukai bagi Pelaku Usaha

“Empat orang itu sudah dikomunikasikan dengan para elit, tokoh, dan dengan berbagai pihak,” ucap pengasuh Pondok Pesantren Gunung Sari.

Sementara, Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PPP Pamekasan, R Wazirul Jihad, dengan tegas menyatakan bahwa partainya memiliki tanggung jawab besar untuk memastikan kader terbaiknya maju dalam kontestasi politik di Pilkada mendatang.

“Partai tidak boleh pasif, partai harus bergerak melakukan koordinasi secara masif,” ujar Ra Wasir.

Ia menyerukan bahwa persatuan semua komponen untuk mendukung figur calon Bupati yang akan diusung oleh PPP pada saat Pilkada mendatang untuk meraih posisi bupati di Pamekasan.

“Semua komponen harus bersatu padu untuk mendukung figur calon Bupati yang akan diusung oleh PPP,” tambahnya.

Tidak ingin ketinggalan, Ketua Tim Pemenangan PPP Pilkada Pamekasan, Ahmadi, menyampaikan bahwa pihaknya inten menjalin komunikasi dan kerja sama dengan berbagai partai lain. Tujuannya adalah untuk menyampaikan niat dan tujuan PPP di Pilkada 2024 Pamekasan.

“Siapapun calon Bupati yang akan diusung, seluruh pengurus harus menyamakan persepsi dan mendukung secara maksimal,” tegas Ahmadi.

Baca Juga  UKM Musik Whirama Mahecwara IAIN Madura Sukses Memukau dengan Acara Novemberisik dan Peluncuran Album Spektakuler

Lebih lanjut, Ahmadi menegaskan bahwa PPP akan melakukan konsolidasi internal yang matang dengan seluruh pengurus di tingkat kecamatan. Partai ini pun berkomitmen untuk segera memberangkatkan calon Bupati yang akan diusung.

Menurutnya, kemenangan di Pilkada nanti sangat bergantung pada kemampuan partai dalam menjaga solidaritas dan sinergi di internal.

“Kemenangan di Pilkada nanti sangat bergantung pada kemampuan kita dalam menjaga solidaritas dan sinergi di internal partai dan berbagai pihak,” pungkasnya.

Print Friendly, PDF & Email

Berita Terkait

DPRD Pamekasan Resmi Umumkan Pembentukan Fraksi Periode 2024-2029
Istirahat Dari Politik, Anies Keliling Kampus Ajak Mahasiswa Manfaatkan Digital Untuk Kawal Demokrasi
Inilah Rahasia Ampuh untuk Menghindari Wajah Pria dari Kusam
PR Sekawan Mulia Diduga Produksi Rokok Ilegal yang Bebas Dijual Online
Billboard Ra Baqir-Taufadi yang Hiasi Kota Pamekasan Menarik Perhatian Publik
KPU Pamekasan Temukan Data Ganda di Daftar Pemilih Sementara Pilkada 2024
KPU Pamekasan Umumkan Kesehatan Bacakada, Semua Dalam Kondisi Optimal
Kapolres Pamekasan Jalin Silaturahmi untuk Keamanan Pilkada 2024

Berita Terkait

Selasa, 10 September 2024 - 14:33 WIB

DPRD Pamekasan Resmi Umumkan Pembentukan Fraksi Periode 2024-2029

Selasa, 10 September 2024 - 03:30 WIB

Istirahat Dari Politik, Anies Keliling Kampus Ajak Mahasiswa Manfaatkan Digital Untuk Kawal Demokrasi

Senin, 9 September 2024 - 20:58 WIB

Inilah Rahasia Ampuh untuk Menghindari Wajah Pria dari Kusam

Sabtu, 7 September 2024 - 18:16 WIB

Billboard Ra Baqir-Taufadi yang Hiasi Kota Pamekasan Menarik Perhatian Publik

Sabtu, 7 September 2024 - 12:46 WIB

KPU Pamekasan Temukan Data Ganda di Daftar Pemilih Sementara Pilkada 2024

Berita Terbaru